- Diposting oleh : SDN 2 Winduherang
- pada tanggal : Januari 29, 2026
Kegiatan Senam Anak Indonesia Sehat dilaksanakan secara rutin setiap hari Kamis pagi di SDN 2 Winduherang. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh peserta didik bersama tenaga pendidik dan dilaksanakan di lapangan sekolah. Senam dilakukan dengan penuh semangat dan keceriaan, serta didukung dengan pemanfaatan Interactive Flat Panel (IFP) sebagai media panduan gerakan senam. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menumbuhkan kebiasaan hidup sehat, meningkatkan kebugaran jasmani, serta mempererat kebersamaan seluruh warga sekolah.
